Sunday, April 4, 2021

SK19 Latihan Keajaiban Hari ke 19: LANGKAH AJAIB

Latihan Keajaiban Hari ke 19: LANGKAH AJAIB 

*Hari ini Tuhan memberi anda 86.400 detik, berapa detikkan anda gunakan untuk merasakan syukur dan mengucapkan terimakasih?*

Albert Einstein, ilmuwan yang terkenal dan hebat itu mengingatkan dirinya setiap hari untuk mengucapkan setidaknya 100 kali terimakasih. Dia menyadari bahwa dunia yang dia hidupi adalah atas jasa orang lain yang masih hidup maupun sudah meninggal.

Hari ini ucapkanlah kata ajaib terimakasih seraya merasakan SYUKUR yang mendalam dengan melakukan 100 LANGKAH ajaib. 

Anda bisa melakukannya selagi pergi ke kantor, menuju dapur, jalan pagi, menuju toko, perjalanan belanja ke pasar dan lain sebagainya. Saya sendiri akan melakukannya sementara jalan pagi hari ini.

Cara melakukannya adalah mengucapkan terimakasih setiap telapak kaki anda menyentuh tanah atau lantai, kiri dan kanan.
Tetapkan tujuan, dan melangkahlah selama 90 detik, anda akan merasakan perbedaan setelah anda sampai di tempat tujuan anda. Jangan menghitung jumlah langkah karena tujuannya adalah merasakan SYUKUR yang mendalam di setiap langkah.

Setelah latihan 100 langkah pertama pagi atau siang ini, lakukan latihan berikutnya minimal 1 kali untuk memperdalam rasa syukur anda. Dan lihat anda semakin bersiap untuk mengalami KEAJAIBAN dalam hidup anda.

Latihan hari ini:
1 Menghitung Karunia, tuliskan 10 karunia yang anda terima dan baca satu persatu dan ucapkan kata ajaib terimakasih terimakasih terimakasih dengan merasakan SYUKUR yang mendalam 
2 Lakukan 100 langkah ajaib selama sekitar 90 detik, seraya merasakan SYUKUR saat kapanpun sepanjang hari
3 Pada setiap langkah, ucapkan dan rasakan kata-kata ajaib terimakasih 
4 Latihan Batu Ajaib, malam ini sebelum tidur latihan batu ajaib dengan mengingat semua hal baik yang anda alami hari ini dan pilih satu hal terbaik lalu genggam erat batu ajaib anda dengan mengucapkan kata ajaib terimakasih 

Tonton youtube berikut ini untuk melengkapi: YouTube Syukur dan Keajaiban Hari kesembilanbelas

Selamat menyambut KEAJAIBAN anda 

Manuntun Sitinjak 🌾🌾🌾
Believe Merci Action Miracle